Kumpulan Resep Masakan, Makanan, Minuman dan Sajian Kuliner Indonesia Terbaru 2016

Resep Masakan Teppanyaki Ayam

Salah satu cara membuat resep masakan teppanyaki ayam.

Resep Masakan Teppanyaki Ayam















RESEP MASAKAN TEPPANYAKI AYAM

Bahan-bahan :

  • 300 gram dada fillet ayam, dipotong-potong kotak
  • 2 siung bawang putih, dicincang halus
  • 1 buah bawang bombay, diiris panjang dan lebar
  • 2 cm jahe, dimemarkan
  • 1 sendok makan kecap jepang
  • 1/2 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok teh kecap asin
  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok teh gula pasir
  • 250 ml air
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bahan Pelengkap :
  • 100 gram wortel, diiris halus panjang
  • 100 gram taoge mayoshi
  • 2 siung bawang putih, dicincang halus
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/8 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara membuat :
  1. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan kecap jepang, kecap manis, kecap asin, garam, dan gula pasir. Aduk rata.
  2. Tuang air. Masak hingga meresap dan sedikit berkuah.
  3. Pelengkap : panaskan minyak. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan wortel dan taoge, Aduk rata. Tambahkan garam dan merica bubuk. Masak sampai matang. Sajikan ayam bersama pelengkapnya.
 Demikianlah ulasan saya tentang cara membuat resep masakan tempayaki ayam ini, somaga bermanfaat bagi teman-teman semuanya jangan lupa baca juga bagai mana cara membuat Resep Masakan Sate Sapi Atau Kambing Santan

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep Masakan Teppanyaki Ayam

0 komentar:

Posting Komentar